Paul Okon menyadari bahwa ini merupakan tantangan besar bagi timnya.
Timnas Australia U-19 akan melakoni laga cukup berat di Piala Asia U-19. The Young Socceroos harus meladeni perlawanan Uzbekistan, Uni Emirat Arab (UEA) dan Indonesia di Grup B.
Pelatih timnas Australia U-19, Paul Okon, menyadari bahwa ini merupakan tantangan besar bagi timnya. Dia mengakui, Grup B tak akan mudah untuk dilalui. Setiap lawan yang akan dihadapi punya kelebihan masing-masing, termasuk Indonesia.
"Uzbekistan lolos ke Piala Dunia U-20 terakhir dan akan menjadi lawan yang sulit. UEA tampil bagus sebagai tuan rumah di Piala Asia U-19 terakhir dan Indonesia memenangi Piala AFF U-19 tahun lalu," kata Okon seperti dilansir situs resmi Federasi Sepakbola Australia (FFA).
Penampilan Australia tidak terlalu menjanjikan di Piala Asia kali ini. Di fase kualifikasi, The Young Socceroos memang mampu menang dengan skor yang telak dari dua lawan pertamanya. Namun, ketika bertemu Vietnam, Australia dipermak dengan skor 1-5.
Okon menjelaskan, timnya akan segera kembali menjalani pemusatan latihan di Central Coast, Australia. Akan ada 22 pemain yang ikut dalam pemusatan latihan ini.
Setelah itu, timnas Australia U-19 dijadwalkan untuk berujicoba dengan Oman U-20 (9 dan 11 Mei) dan UEA U-20 (14 dan 19 Mei). Pertandingan ini semuanya akan berlangsung di UEA.
"Kami yakin saat pertandingan berlangsung pada Oktober, kami akan berada dalam kondisi siap," ujar Okon.
Berikut 22 nama pemain yang dipanggil untuk ikut pemusatan latihan timnas Australia U-19:
Daniel Alessi (Western Sydney Wanderers)
Shannon Brady (Brisbane Roar)
Brandon Borello (Brisbane Roar)
Jordan Brown (Melbourne Victory)
Devante Clut (Brisbane Roar)
Daniel De Silva (Perth Glory)
Shayne D’Cunha (Western Sydney Wanderers)
Jacob Esposito (Sydney United)
Alusine Fofanah (Western Sydney Wanderers)
Ben Garuccio (Melbourne Heart)
Hagi Gligor (Sydney FC)
Paul Izzo (Adelaide United)
Awer Mabil (Adelaide United)
Marc Marino (Tanpa klub)
Stefan Mauk (Melbourne Heart)
Liam Rose (Central Coast Mariners)
Jaushua Sotorio (Western Sydney Wanderers)
Jordan Thurtell (Tanpa klub)
George Timethiou (Belconnen Blue Devils)
Jaiden Walker (Brisbane Roar)
Ben Warland (Tanpa klub)
Riley Woodcock (Perth Glory)
Jumat, 25 April 2014
Pelatih Australia U-19 Gentar Hadapi Indonesia
Jika berkenan, mohon bantuannya untuk memberi vote Google + untuk halaman ini dengan cara mengklik tombol G+ di samping. Jika akun Google anda sedang login, hanya dengan sekali klik voting sudah selesai. Terima kasih atas bantuannya.
Artikel Terkait
Legenda Italia: Balotelli Belum Sadar Punya Potensi HebatBaggio berharap ada kejutan dalam pemanggilan 23 pemain Gli Azzurri. Legenda sepakbola Italia, Roberto Baggio, tak meragukan kualitas Gli Azzurri u ... selengkapnya
Prediksi Argentina Vs Belanda: Menanti Tuah Sihir "El Mago" Laga semifinal Argentina versus Belanda, Kamis (10/7/2014) pukul 03.00 WIB, jadi laga bergengsi bagi Argentina untuk meredam balas dendam Belanda a ... selengkapnya
Belanda On Fire, Australia di Ujung TandukVan Persie dan kawan-kawan diprediksi menang mudah atas Australia. Laga penentuan grup B akan digelar malam nanti, Rabu 18 Juni 2014. Duel yang mem ... selengkapnya
Ini Jadwal Lengkap Piala Dunia 2014 Ini jadwal lengkap piala dunia: Grup A13 Juni: Meksiko v Kamerun 16:00 GMT;17 Juni: Brasil v Meksiko 19:00;18 Juni: Kamerun v Kroasia 22:00;23 Ju ... selengkapnya
Maradona Tinggalkan Stadion, Messi Cetak GolMaradona dianggap sebagai biang kesialan timnas Argentina. Legenda sepakbola Argentina, Diego Maradona, dianggap sebagai biang kesialan tim Tan ... selengkapnya
Label:
bola
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Template oleh Blog SEO Ricky - Support eva fashion store
Tidak ada komentar:
Posting Komentar